Skip to main content

Optimis Anggota Satgas TMMD Dalam RTLH

KARANGANYAR — Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) merupakan salah satu program fisik TMMD Reguler Ke-117 Kodim 0727/Karanganyar di Desa Gentungan. Pembangunan RTLH sebagai upaya TNI untuk mengurangi beban warga masyarakat yang kurang mampu.

Satgas TMMD Reguler Ke-117 Kodim 0727/Karanganyar telah dibagi menjadi beberapa titik pengerjaan antara lain, sebagian Satgas melanjutkan pengecoran akses jalan dan jembatan yang menghubungkan antara dusun Pucung dengan dusun Jatimulyo serta pembangunan RTLH di Desa Gentungan, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar.

"Kita tetap optimis nantinya akan rampung sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Maka dari itu saat ini fokus kita selain dari pembangunan jalan dan jembatan, juga pembangunan RTLH," jelas Serka Sutarwo.(Sw-Kra27)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->