Skip to main content

Danramil Manisrenggo Pimpin Gotong Royong Bangun Mushola


KLATEN - Dalam rangka memupuk semangat gotong royong ditengah tengah masyarakat Komandan Komando Rayon Militer (Danramil) 12 Manisrenggo Kodim 0723 Klaten Kapten Inf Sukarman memimpin langsung gotong royong pembangunan Mushola di Desa Nangsri Kec. Manisrenggo Kab Klaten. (9/7/23).

Gotong Royong dilaksanakan oleh warga Nangsri bersama dengan Koramil 12 Manisrenggo Kodim 0723 Klaten bertujuan untuk membantu meringankan beban warga masyarakat. 

"Semoga dengan terbangunnya mushola ini, ibadah dan keimanan warga semakin meningkat," kata Kapten Inf Sukarman.

Dengan adanya gotong royong ini menjadi Ajang silaturohmi TNI dengan warga masyarakat Desa, baik dengan Tokoh Agama maupun Tokoh Masyarakat di Desa Nangsri. 

Salah satu warga Nangsri, Sutarmin sangat mengapresiasi kegiatan tersebut yang merupakan wujud kemanunggalan anggota TNI dengan warga masyarakat.

"Mushola ini sangat berarti bagi kami, nantinya akan semakin taat beribadah dan mendekatkan diri dengan Allah SWT," ungkap Sutarmin.

Gotong royong dilakukan oleh warga Desa Nangsri bersama dengan Koramil 12 Manisrenggo Kodim 0723 Klaten. (Red)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->