Skip to main content

Kodim 1507/Saumlaki berkolaborasi gelar vaksinasi massal COVID-19


Kodim Saumlaki - Komando Distrik Militer 1507/Saumlaki, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, melakukan upaya percepatan vaksinasi dengan cara berkolaborasi dengan Polres, Kejari dan pemerintah setempat untuk menggelar vaksinasi massal COVID-19 bertempat di terminal Pasar Baru Omele Desa Sifnana, Kecamatan Tanimbar Selatan Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

"Strateginya saya tidak kerja sendirian, itu saja. Saya di sini didampingi Kapolres, Kejari, dan stakeholder yang lain, terus dukungan dari pimpinan daerah," kata Komandan Distrik Militer 1507/Saumlaki yang di wakili oleh Kepala Staf Kodim 1507/Saumlaki Mayor Inf Moch. Bahri, Senin 27-12-2021.

Komando Distrik Militer 1507/Saumlaki menggelar vaksinasi massal COVID-19 bagi masyarakat di terminal Pasar Baru Omele Desa Sifnana, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

Ia mengatakan, bersama-sama melakukan serbuan vaksinasi COVID-19, baik oleh Kodim, termasuk Polres, Kejari, dan Pemda Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

"Strateginya kita harus bareng-bareng, kolaborasi bukan hanya Kodim saja, pihak Polres, Kejari dan pihak Pemda semuanya bareng-bareng dalam melakukan serbuan vaksinasi COVID-19 dan semuanya untuk Kabupaten Kepulauan Tanimbar," ujarnya.

Kepala Kepolisian Resor Kepulauan Tanimbar AKBP Romi Agusriansyah mengatakan vaksin massal sudah diluncurkan oleh Pemerintah Kabupaten untuk melakukan gempuran vaksinasi selama tiga hari berturut-turut.

"Kemarin kita telah selesai melaksanakan kegiatan serbuan vaksinasi massal COVID-19 di wilayah Desa - Desa, hari ini diadakan lagi di terminal Pasar Baru Omele Desa Sifnana, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, besok di Kecamatan Tanimbar Utara," ujarnya.

Ia menyatakan, bahwa pihaknya di tingkat kabupaten siap mengadakan kegiatan serbuan vaksinasi COVID-19 mulai dari pagi, siang, sore, dan malam hari.

Sedikitnya ribuan warga tersebar di sejumlah wilayah Kabupaten Kepulauan Tanimbar ini yang mengikuti vaksinasi massal COVID-19 di terminal Pasar Baru Omele Desa Sifnana, Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

Ribuan warga yang tersebar di sejumlah wilayah Kabupaten Kepulauan Tanimbar ini selain mendapatkan vaksin COVID-19 gratis dan ini menerima bantuan beras dari Kejaksaan Negeri Ambon dan Pemda Kabupaten Kepulauan Tanimbar.(Red)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar
-->