Pelatihan PMBA Kader Kesehatan Posyandu
Ditulis pada: Januari 19, 2020
Klaten, Pelatihan PMBA Kader Kesehatan Posyandu
Pelatihan PMBA Kader Kesehatan Posyandu |
Dengan perkembangan kondisi wilayah yang semakin maju Babinsa dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya dituntut untuk mampu beradaptasi dengan lingkungan sehingga dapat diterima keberadaannya serta dapat memberikan manfaat bagi masyarakat baik tenaga maupun pikiran, Babinsa bukanlah sosok yang yang harus ditakuti sehingga Keberadaan Babinsa harus mampu menyatu dengan masyarakat di wilayah binannya. Seperti yang dilakukan Serda Suparman Koramil 23/Ceper bersama Kader Posyandu melaksanakan pendampingan kegiatan Pelatihan PMBA Kader Kesehatan Pos Yandu bertempat di balai desa Kuncen kecamatan Ceper kabupaten Klaten. Senin ( 20/01)
Dalam rangka untuk meningkatkan kesehatan di masyarakat melalui kegiatan Pelatihan PMBA Kader Kesehatan Pos Yandu di wilayah binaannya. Kegiatan tersebut dengan tujuan untuk mengecek kesehatan Balita Kegiatan yang dilaksanakan antara lain menimbang, memberikan gizi dan melatih kreatifitas anak dengan harapan anak Indonesia terbebas dari gizi buruk demi masa depan generasi penerus bangsa yang sehat dan berkualitas.
Posyandu merupakan wadah pemeliharan kegiatan kesehatan dasar yang diselenggarakan dari oleh dan untuk masyarakat yang dibantu oleh petugas kesehatan, Adapun tujuan Posyandu antara lain menurunkan angka kematian bayi, angka kematian ibu hamil, melahirkan dan nifas meningkatkan peran serta masyarakat untuk mengembangkan kegiatan kesehatan.
Pelatihan PMBA Kader Kesehatan Posyandu |
Selaku Babinsa dengan adanya Posyandu di setiap desa diharapkan mampu mengatasi masalah kesehatan sampai ke lapisan paling bawah.
Dengan hadir secara rutin di posyandu seperti ini saya yakin kesehatan ibu dan anak akan terkontrol, sehingga akan meningkatkan kualitas hidup bagi masyarakat, oleh karena itu marilah ibu-ibu hadir secara rutin canangkan hidup sehat dalam setiap keluarga, Diharapkan dengan Posyandu akan terwujud balita yang sehat sesuai program pemerintah karena balita merupakan cikal bakal yang kelak tumbuh dewasa dan akan menggatikan generasi tua.Dilan/Ym