Jalinan Komunikasi Babinsa Dengan Tokoh Agama Jogonalan
Ditulis pada: Desember 08, 2019
Jalinan Komunikasi Babinsa Dengan Tokoh Agama Jogonalan
Jalinan Komunikasi Babinsa Dengan Tokoh Agama Jogonalan |
Sertu Sudaryana Babinsa bakung anggota Koramil 02/Jogonalan, melaksanakan kegiatan Sholat Jum'at diwilayah binaan dan komunikasi sosial (Komsos) dalam rangka Pembinaan Teritorial (Binter) dengan tokoh agama bertempat di Desa Bakung, Kecamatan Jogonalan, Jum'at (6/12/19)
Jalinan Komunikasi Babinsa Dengan Tokoh Agama Jogonalan
Komunikasi sosial bersama tokoh agama merupakan upaya untuk mendekatkan diri dan silaturahmi dengan komponen masyarakat. Termasuk juga upaya dalam menjaga kerukunan dan perdamaian antar umat beragama, kata Babinsa.
" Komunikasi sosial ini dilakukan dengan tujuan agar tetap terjalin komunikasi yang solid antara Babinsa dengan para Ulama dan tokoh Agama, untuk menyerap informasi dan aspirasi masyarakat tentang keadaan dan kondisi yg berkembang di wilayah, " ungkap Babinsa.
Jalinan Komunikasi Babinsa Dengan Tokoh Agama Jogonalan |
Babinsa juga menghimbau apabila ada perkembangan situasi dilingkungan masjid supaya segera melaporkan kepada babinsa.
Sementara itu Ustadz Marwan selaku tokoh agama Desa Bakung mengungkapkan bahwa dirinya bersma tokoh agama yang lain akan mendukung penuh program pemerintah, serta membantu Babinsa dalam melaksanakan program guna mewujudkan kemajuan, keamanan dan ketertiban masyarakat. ass/reD.